Letter to God

02.32

Happy Mother's day!!
Sekarang jam setengah 2 pagi dan gue merasa sangat ON! 
So here it is..


Lagi pengen mellow-mellow, tulis surat ke Tuhan Yesus aja kali yaa =)


Dear J.. (Jesus maksudnya :p)

Nggak kerasa 19 hari lagi tahun 2012 ini berakhir.. 
Buat kez, tahun ini warna-warni bangeed.. Kalo digambar pake grafik, naik turun-nya berasa bangeed. Ada hal-hal yang buat hepii buangeeed ngedd tapi juga yang bikin kez nangis tersedu-sedu. Well, for all things, YOU are still a GOOD God for me =)

Tahun ini kez rasakan sebagai tahun 'terburam' dalam hidup kez..
Well J pasti udah tau kenapa.
Mengalami 'masa-masa kritis' dalam pelayanan was not an easy thing.. 
Waktu awal memulai pelayanan di Youth, nggak pernah terbayang bahkan terlintas pun tidak, akan mengalami masa-masa kritis pelayanan. Harus tersisih satu per-satu. Memulai kembali dari awal, cuma bisa berjalan dengan iman, nggak tau mo bikin rencana ke depan seperti apa, cuma modal percaya bahwa Tuhan nggak pernah meninggalkan aku dan teman-teman ku. 
Enn juga Tuhan kasih aku seorang partner pelayanan yang luar biasa, yang punya karakter hampir 180derajad bedanya tapi aku belajar buanyaak dari dia selama 4 bulan aku ber-partner bersama dia. Waktu itu aku pernah tulis status di facebook, 'Kadang Tuhan izinkan orang-orang datang dalam hidup kita untuk memproses karakter kita, untuk membentuk kita.' Dan Tuhan izinkan you buat memproses saya. Thankyou God enn thanks to you! :D

Tahun-tahun sebelumnya, kez sudah cukup yakin dengan visi hidup, calling, passion..
Tapi di tahun ini semua keyakinan itu bubar bar bar.. 
Nggak tau kenapa aku merasa nggak yakin aja bahwa visi yang selama ini aku yakini malah aku ragukan. Semua jalan menuju sana tampak tertutup, aku punya passion di bidang itu tapi koq kayanya aku sering gagal juga kalo kerjain itu. Fyuuuhhhhh! Sampe sering buangeed bertanya-tanya, 'God mo kez kerjain apa sih di dunia ini?? Kez juga mo hidup maksimal buat Tuhan dan orang lain. What is your purpose for me?'
Akhirnya stress karena nggak kunjung ketemu jawabannya. Tapi Tuhan tetep baik! Dia mo ajarin aku untuk mulai berjalan dengan Dia tanpa memperdulikan apakah aku udah tau jelas visi-ku atau belum. 
Aku belajar untuk nggak terlalu mengkhawatirkan masa depan dan mulai hidup untuk hari ini. Apa yang ada sekarang, yang Tuhan percayakan kepadaku, akan aku kerjakan dengan sepenuh hati. Aku percaya bahwa Tuhan akan bawa aku masuk ke dalam rencana-Nya yang gress saat aku dulu dibentuk. 

Tahun ini aku buanyak belajar tentang God's faithfullness.
Bahkan ketika kez nggak setia, Tuhan tetap setia.
Ketika kez merasa bahwa nggak ada lagi yang sayang kez, Dia tetap ada di samping-ku dan membalutku dengan cinta-Nya yang nggak akan pernah habis. 
Dia nggak pernah gagal, meskipun kenyataan berkata sebaliknya.

Aku juga belajar untuk lebih mempercayakan hidup-ku sama Engkau, J.
Yaahh God aku tau aku ini sanguin yang pemikir enn suka khawatir. 
Kadangkala kekhawatiran sampe menggeser Engkau dari hati dan pikiran-ku.
Aku tau bahwa ketika aku membiarkan kekhawatiran dan ketakutan-ku berkembang besar, aku sudah mulai meragukan kebesaran-Mu *sigh* I
I'm sorry Lord.. Aku mo belajar dan terus belajar walaupun aku sering gagal..

Dear J.. I'm ready for 2013..

***

Happy Mother's day Mama!

You Might Also Like

0 komentar

pliss give your comments to encourage me :)

Subscribe